Auto Savage! Ini Dia Build Item Gusion Terbaik dan Tersakit 2020 - Mobile Legends

Meskipun telah hadir hero baru, tapi sampai saat ini Gusion masih menjadi hero assassin yang paling diandalkan oleh sebagian besar player. Sebab hero ini memiliki burst damage yang tinggi dan tentu saja sangat sulit untuk diciduk. Dengan hanya sekali kombo skill saja, Gusion sudah bisa membunuh targetnya dengan cepat.

Tidak seperti Lancelot, Gusion masih tetap menjadi hero assassin andalan untuk push rank meskipun telah beberapa kali di-nerf oleh Moonton. Dia masih enak untuk digunakan selama masih ada teman yang back up. Damage yang dia berikan sangat besar hampir di semua fase.

Kira-kira seperti apa sih build item Guson yang paling pas untuk Gusion di meta sekarang? Tanpa basa-basi lagi mending kamu lihat saja build item Gusion yang paling ideal digunakan di season ini.

Build Item Gusion Terbaru

Build item Gusion yang paling cocok menurut ane yaitu lebih berfokus kepada damage dan cooldown reduction. Bahkan tanpa item magic power pun, damage dari Gusion ini sudah besar jika semua dagger-nya berhasil mengenai target. Berikut build item Gusion yang bisa kalian coba.

Build item Gusion Mobile Legends 2020

1. Magic Shoes

Selain untuk meningkatkan movement speed, item Magic Shoes ini juga berfungsi unuk meningkatkan cooldown reduction. Dengan begitu, kamu akan lebih sering melaukan spam skill ketika menggunakan item ini.

Nah kalau berbicara mengenai item sepatu, kalian bebas memilihnya tergantung dari situasi dan kondisi. Jika kalian ingin memberikan tambahan magic penetration, Arcane Boots adalah pilihan yang tepat. Jika membutuhkan pertahanan, kamu bisa memilih Warrior Boots atau Tough Boots.

2. Calamity Reaper

Item ini menurut ane sangat cocok untuk Gusion karena basic attack-nya setelah menggunakan skill akan memberikan true damage. Damage ini sangat berguna buat melawan hero-hero tank atau fighter yang memiliki pertahanan yang tinggi. Sebab true damage ini tidak bisa ditahan oleh physical atuaupun magic defenses.

Selain akan memberikan tambahan true damage, setelah kamu mengeleluarkan skill, movement speed Gusion juga akan meningkat sebesar 10% dengan durasi yang sangat singkat.

Kemudian item ini juga memberikan tambahan 10% cooldown reduction yang akan membuat Gusion lebih sering mengeluarkan skill-nya. Tambahan mana dan mana regen-nya juga sangat berguna bagi Gusion supaya jarang balik ke base hanya untuk mengisi mana.

3. Holly Crystal

Kalau kamu lihat dari status dasarnya, item Holy Crystal ini hanya memberikan 100 Magic Power saja. Tapi ternyata bukan itu yang menjadi daya jual dari item ini. Yang membuat item ini berharga adalah pasifnya, yaitu bisa memberikan tambahan magic attack hingga 35%.

Efek pasif ini akan benar-benar terasa ketika pertandingan sudah memasuki fase mid hingga late game. Sebab magic attack yang kalian miliki sudah tinggi, kemudian ditingkatkan dengan pasif Holly Crystal hingga 35%. Jangan heran kalau damage dari Gusion ini benar-benar mengerikan.

4. Concentrated Energy

Item ini akan membuat Gusion lebih lama ketika teamfight. Sebab item Concentrated Energy ini memberikan tambahan  25% Magic Lifesteal. Nilai ini tentu saja sangat besar, apalagi jika pasif dari Gusion sudah aktif, maka regen HP yang akan didapatkannya akan semakin tinggi.

5. Winter Truncheon

Item yang satu ini hanya berfungsi untuk defense. Sebab item Winter Truncheon memililki skill aktif yang akan membuat penggunanya bisa freeze dan kebal terhadap semua jenis damage. Di late game, item ini akan benar-benar berguna untuk Gusion karena hero-hero late game seperti marksman dan fighter sudah jadi. Jadi, jika sedang mepet, kalian bisa gunakan item ini.

Selain itu item ini juga memberikan tambahan  25 Physical defense. Item ini sangat berguna untuk menahan damage dari hero-hero tipe physical seperti marksman. Tambahan HP-nya juga sangat berguna untuk mempertebal darah Gusion, sehingga durability-nya akan meningkat.

6. Fleeting Time

Item ini memberikan tambahan 15% cooldown reduction dari status dasarnya. Dengan begitu, Gusion akan lebih sering spam skill ketika menggunakan Fleeting time ini. Cooldown dari skill ultimate juga akan berkurang sebesar 30% ketika berhasil kill musuh atau assist. Dengan demikian, kamu akan lebih sering menggunakan combo maut Gusion ketika menggunakan item ini.

Emblem dan Battle Spell

Emblem yang ane rekomendasikan adalah Custom Mage. Tier satunya adalah 3x Agility untuk movement speed, tier kedua adalah 3x Observation untuk magical penetration, dan tier ketiga adalah Mystery Shop untuk mendapatkan diskon 10% ketika membeli item.

Menurut ane sih Gusion ngga butuh talent Magic Worship ataupun Impure Rage. Sebab damage dari Gusion ini sudah besar, jadi lebih baik menggunakan Mystery Shop supaya menjadikan item lebih cepat.

Emblem Gusion Mobile Legends 2020

Untuk Battle sudah jelas ane saranin pake Retribution. Hanya inilah satu-satunya item yang sangat cocok untuk Gusion. Dia tidak butuh Flicker ataupun Sprint karena dia sudah memiliki memiliki skill kabur yang mumpuni. Jadi lebih baik menggunakan Retribution saja supaya bisa farming lebih cepat.

Itulah gengs rekomendasi build item versi Cecepkocep. Selebihnya kanu bisa bereksperimen sendiri dan menyesuaikan dengan gaya permainan kamu.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Auto Savage! Ini Dia Build Item Gusion Terbaik dan Tersakit 2020 - Mobile Legends"

Posting Komentar