Tips Trik Memaksimalkan Peluang Lolos SNMPTN 2020

Tips Trik Lolos SNMPTN

Kamu bisa masuk ke PTN yang kamu inginkan melalui tiga jenis seleksi yaitu Seleksi Nasional Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), dan seleksi Mandiri.

Apa Itu SNMPTN?

SNMPTN merupakan salah satu jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri dengan menggunakan sistem undangan. Proses untuk masuk PTN dengan jalur ini juga cukup simpel dan kamu tidak perlu melakukan tes. Kamu tinggal menunggu duduk manis saja sambil mengikuti seleksi lain dan banyakin berdoa.

Kalau kamu informasi lengkap dari halaman resmi SNMPTN, seleksi ini seperti sebuah permainan kartu. Karena modal kamu supaya bisa lolos SNMPTN hanyalah nilai raport dan indeks sekolah kamu masing-masing. Oleh sebab itu masuk PTN dengan jalur ini sedikit memerlukan strategi supaya peluang kamu bisa lolos yang diharapkan bisa tinggi.

Meskipun seleksi SNMPTN ini seperti permainan kartu, tapi kamu tetap membutuhkan tips dan trik supaya bisa lolos. Seperti apa tips dan triknya? Simak ulasannya di bawah ini.

1. Pahami Ketentuan SNMPTN

Jika memang kamu niat banget masuk PTN impian dengan jalur ini, maka pahami ketentuannya sedetail mungkin. Cari tahu faktor apa saja yang mempengaruhi tingkat kelulusan lolos SNMPTN. Setidaknya ada 3 faktor yang akan memperlebar kemungkinan kamu untuk lolos yaitu nilai raport, prestasi akademik dan non akademik, serta indeks sekolah.

Biasanya pihak sekolah akan memberikan informasi lengkap mengenai SNMPTN melalui seminar atau papan pengumuman. Tapi kamu bisa cek sendiri di halaman resmi SNMPTN. informasi lengkap mengenai SNMPTN bisa kamu lihat disini: SNMPTN 2020.

2. Grafik Nilai Raport Stabil atau Meningkat

Ini adalah modal utama kamu dalam seleksi SNMPTN ini. Peluang untuk lolos cukup besar jika nilai raport kamu bagus. Nilai bagus di satu semester saja belum cukup karena grafik kamu harus naik dan tidak mengalami penurunan.

Berdasarkan pengalaman saya, mempertahankan nilai di satu mata pelajaran saja sudah susah, apalagi harus meningkat. Motivasi belajar kalian harus meningkat dari tiap semester jika memang ingin lolos PTN dengan jalur SNMPTN. Kalau kamu masih termasuk murid baru, belajarlah yang giat karena dari sinilah penentuan kalian untuk lolos SNMPTN.

Kamu tidak harus memiliki nilai yang bagus untuk semua mata pelajaran, satu atau dua mata pelajaran saja sudah cukup. Kamu harus punya cita-cita sedini mungkin dan belajar supaya grafik nilainya naik. Akan lebih bagus lagi jika ditopang dengan prestasi akademik dan non akademik untuk memperlebar peluang kamu lulus SNMPTN.

Setelah masa-masa SNMPTN tiba, jangan lupa untuk mendekati guru BK. Ini penting banget lho karena bisa meminimalisir tingkat kesalahan dalam input nilai raport kamu. Bujuklah dia agar menginput nilai ke raport ke PDSS sesegera mungkin.

Setelah itu kamu tinggal cocokkan nilai raport kamu dengan nilai raport yang ada di PDS. Jika ada yang salah, segera laporkan ke guru BK untuk segera diubah. Disini kamu harus benar-benar teliti karena kesalahan kecil saja bisa membuatmu tidak lulus.

Baca juga: Semoga Lulus! Inilah Cara Menghitung Nilai Rapor untuk SNMPTN 2020

3. Lengkapi dengan Prestasi Akademik dan non Akademik

Selain grafik nilai raport yang harus stabil, menambahkan sertifikat atau piagam penghargaan juga berpengaruh lho. Karena panitia seleksi tidak hanya melihat nilai raport, tapi keaktifkan kamu di sekolah.

Kalau masih siswa baru, jangan lewatkan masa sekolah kamu dengan sia-sia. Jangan sampai jadi siswa kupu-kupu. Ikutlah kegiatan sekolah setelah pulang seperti ekstrakulikuler atau menjadi pengurus OSIS. Selain akan mendapatkan sertifikat, kamu juga bisa memiliki kemampuan lain yang mungkin saja sangat berguna di masa depan.

Kalau kamu memang hobinya belajar, jangan lewatkan kesempatan untuk mengikuti kompetisi seperti Olimpiade Sains Nasional. Di kelas 1 kamu boleh gagal, tapi kamu harus berjuang habis-habisan di kelas 2.

4. Peran Alumni juga Berpengaruh

Saya tidak tahu betul apakah alumni benar-benar berpengaruh terhadap kelulusan SNMPTN. Ada yang menyebutkan iya ada juga yang tidak. Tapi buat kamu yang sudah lolos PTN jangan sampai merusak nama jurusan kamu.

Karena pihak PTN akan memberikan skorsing terhadap SMA yang alumninya melakukan kesalahan fatal atau menjatuhkan nama  universitas. Dalam jangka waktu tertentu pihak PTN akan memberikan blacklist atau tidak menerima mahasiswa jalur SNMPTN dari SMA terkait.

Buat kalian yang sudah jadi alumni SMA kamu jangan sampai membuat nama jurusan universitas tercoreng. Kasihan adik-adik kalian yang banyak berkorban untuk bisa lolos ke PTN yang mereka inginkan.

5. Tentukan PTN dan Jurusan

Setelah tahu aturan mainnya seperti apa, tahapan selanjutnya adalah memilih PTN dan jurusan. Pastikan universitas dan jurusan yang  dipilih harus sesuai dengan bidang yang akan kamu ingin pelajari atau sesuai dengan cita-cita kamu.

Kamu bisa memilih jurusan yang memiliki nilai raport stabil. Karena hal itu akan memperlebar peluang kamu untuk lolos. Atau juga bisa menyesuaikan prestasi akademik dan non akademik yang telah kamu raih. Tapi yang paling penting dalam menentukan jurusan harus sesuai dengan apa yang ingin benar-benar kamu pelajari.

Luangkanlah waktu untuk membuka website resmi universitas yang ingin kamu tuju. Setelah itu lihat jurusan yang ada di sana apakah sesuai dengan apa yang kamu inginkan atau tidak. Lihat juga bidang studi atau mata kuliah yang akan kamu pelajari di jurusan tersebut.

Pada poin ini sangat saya tekankan, jangan ikut-ikutan memilih jurusan. Kamu harus benar-benar bisa mempertimbangkan apakah kamu bisa bertahan belajar selama 4 tahun di bidang tersebut. Jangan sampai kamu jenuh menggeluti bidang tersebut di tengah jalan seperti saya.

6. Pilih Jurusan yang Sepi Peminat

Untuk memperlebar peluang kamu untuk lolos SNMPTN memang membutuhkan strategi. Kamu memerlukan banyak data dan menganalisisnya. Dari data tersebut kamu bisa melihat bagaimana tingkat persaingan di bidang atau jurusan yang ingin dipilih.

Kamu juga bisa melihat persaingan dari jurusan universitas yang akan kamu pilih. Kamu bisa melihatnya dari kuota dan jumlah peminat tahun lalu. Jika di sekolah kamu banyak yang memilih jurusan kedokteran, sebaiknya kamu jangan pilih jurusan tersebut.

Hal seperti itu akan memperkecil kesempatan kamu untuk lolos. Bayangkan saja, dalam satu sekolah saja sudah banyak saingan, apalagi tingkat nasional. Jadi kamu juga harus mempertimbangkan hal itu. Pilih jurusan yang sepi peminat tapi memiliki prospek bagus di masa depan dan sesuai dengan bidang yang ingin kamu pelajari.

7. Jangan Bergantung pada SNMPTN

Sebaiknya kamu jangan bergantung pada satu jalur seleksi saja untuk bisa lolos ke PTN yang diinginkan. Seperti sudah saya singgung kalau SNMPTN itu seperti permainan kartu karena hanya bergantung pada nilai raport dan indeks sekolah kamu.

Saya dulu hampir mengikuti lima jalur seleksi raport untuk masuk PTN. Dari lima jalur seleksi tersebut Alhamdulillah diterima dua seleksi. Dari hasil ini kamu juga akan bimbang universitas mana yang akan kamu pilih.

Kamu harus sering browsing dan jangan bergantung pada informasi dari sekolah. Bahkan saya dulu menemukan jalur tersebut dan segera lapor kepada BK supaya sekolah bisa mendaftar ke seleksi tersebut.

8. Banyak Berdoa

Kita sebagai manusia hanya bisa berusaha, untuk hasil kita serahkan saja pada yang Kuasa. Setelah kita berusaha keras, pasrahkan hasilnya kepada Allah swt. Perbanyaklah sholat malam dan Dhuha, puasa, dan sedekah. Ingatlah pepatah ini:

Kita hanya tahu apa yang Kita inginkan, tapi Allah lebih tahu apa yang kita butuhkan.
Meskipun kita tidak lolos, mungkin takdir kita bukan disana. Percayalah bahwa Allah memiliki tujuan baik kenapa kita tidak diloloskan. Niatkan semuanya untuk ibadah, niscaya di dalam usaha tersebut bisa mendapatkan pahala yang tentu saja akan sangat berguna di kehidupan yang sesungguhnya.

Itulah sedikit tips dan trik lolos SNMPTN. Ini adalah pengalaman saya menjalani seleksi SNMPTN meskipun pada akhirnya tidak lolos juga. Tapi saya tidak menyerah dan mencari jalur seleksi lainnya. Semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Trik Memaksimalkan Peluang Lolos SNMPTN 2020"

Posting Komentar