Cara Mudah Membuat Best Nine Instagram 2019 di Android dan Laptop

Tahun 2019 sebentar lagi akan berakhir dan kita akan menginjak tahun baru 2020. Tentu saja banyak kenangan di tahun 2019 yang diunggah ke akun Instagram kamu. Untuk mengenang tahun 2019 yang sebentar lagi akan berakhir, kamu bisa membuat kolase moment sepanjang tahun 2019 di Instagram.

Kamu tidak perlu melakukan cara yang rumit untuk mengkolasekan banyak foto di akun Instagram. Sebab aplikasi ini ternyata memiliki algoritmanya sendiri melalui halaman khusus yang bernama Top Nin. Tapi sayangnya situs itu belum bisa diakses di Indonesia. Jadi kamu harus melakukan cara lain jika ingin membuat kolase foto di Instagram.

Di artikel kali ini saya akan memberikan dua tips untuk membuat Best Nine Instagram 2019, yaitu melalui aplikasi pihak ketiga dan melalui browser. Tapi kamu harus pastikan dulu kalau jumlah postingan di akun Instagram kamu lebih dari 9 atau 10.

Seperti apa caranya? Simak tutorialnya di bawah.

Cara Membuat Best Nine Instagram 2019 dengan Aplikasi

Kamu membutuhkan aplikasi pihak ketiga untuk membuat Best Nine Instagram 2019. Kamu bisa search di Play Store ataup App Store. Salah satunya adalah Top Nine for Instagram. Nah di artikel ini saya hanya akan memberikan tutorial menggunakan Top Nine for Instagram. Caranya bisa kalian lihat di bawah ini.

  • Download aplikasi Best Nine for Instagram di iOS atau Android.
  • Kemudian Install, lalu masukkan akun akun Instagram kamu, dan klik Continue.
  • Setelah itu masukkan email kamu dan lanjutkan dengan menemukan Find My Top Nine.
  • Kamu juga bisa tidak memasukkan email dengan menekan Tap Here if You Don’t Want To Enter Your Email.
  • Tunggu beberapa saat ketika kolase dibuat.
  • Tap Customize Grid jika ingin mendapatkan informasi jumlah postingan dan like. Setelah itu klik OK.
  • Kamu bisa langsung membagikannya ke Instagram, atau menyimpannya ke galeri dengan tap tombol Share.

Di aplkasi Top Best Nine ini kamu juga bisa membuat versi videonya untuk diposting di Instagram Stories. Caranyanya juga hampir sama seperti cara di atas. Kamu hanya perlu menekan tombo Create Video. Kamu juga bisa menyembunyikan jumlah postingan dan like dengan menekan tombol Customize Stories Video.

Baca juga: 3 Cara Mudah Menghemat Kuota Data Instagram Paling Efektif dan Terbaru

Cara Membuat Best Nine Istagram melalui Browser

Kamu juga bisa membuat Best Nine Instagram melalui aplikasi browser yang ada pada HP atau laptop kamu (misalnya Google Chrome dan Opera). Caranya adalah sebagai berikut.

  • Kunjungi situs bestnine.net dan masukkan akun Instagram kamu.
  • Tunggu proses pembuatan kolase selama beberapa saat.
  • Kamu bisa memilih postingan dengan informasi jumlah postingan dan like dengan cara menekan Original. Atau hanya kolase Sembilan gambar dengan cara memilih Square
  • Jika mengaksesnya melalui HP, tekan gambar sedikit lebih lama, kemudian pilih Save untuk menyimpannya ke galeri dan mempostingkannya di Instagram. Klik kanan dan pilih Save As jika mengaksesnya melalui laptop.

Cukup mudah bukan untuk membuat postingan Best nine Instagram? Semoga cara di atas bisa membantumu untuk membuat postingan momen-momen penting kamu di sepanjang tahun 2019. Selamat mencoba

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mudah Membuat Best Nine Instagram 2019 di Android dan Laptop"

Posting Komentar